30 Oktober 2020

Mendaftarkan Anekatrium Pada Google Search Console (Verification method: Affiliated product)

Hari ini mendaftarkan Anekatrium pada Google Search Console mengingat jumlah entri posting blog sudah cukup banyak untuk keperluan pengunjung.

Untuk mendaftarkan Anekatrium pada Google Search Console Setelan, melalui dasbor blog Admin mengeklik Setelan > Crawler dan pengindeksan > Google Search Console.

Mendaftarkan Anekatrium Pada Google Search Console (Verification method: Affiliated product)

Dari menu dropdown yang ada di Google Search Console, Admin mengeklik + Add Property kemudian mencantumkan alamat blog pada bagian URL Prefix kemudian melanjutkan prosesnya hingga selesai.

Setelah pendaftaran selesai, Admin menerima 4 saran dari Google Search Console via email mengenai peningkatkan keberadaan https://anekatrium.blogspot.com/ di penelusuran, sebagai berikut:
  • Menambahkan semua versi situs. Pastikan untuk menambahkan properti Search Console terpisah untuk semua variasi URL yang didukung situs Anda, termasuk https, http, www, dan non-www.
  • Membagikan akses kepada rekan kerja. Jika Anda ingin orang lain dapat mengakses laporan error dan analisis penelusuran di Search Console, tambahkan mereka dengan level akses yang sesuai.
  • Mengirim file peta situs. Peta situs akan membantu Google memahami dengan lebih baik cara meng-crawl situs Anda.
  • Mempelajari cara menggunakan Search Console. Jika Anda hanya membaca satu dokumen, maka Anda tidak perlu melakukan langkah lain apa pun.

Dari keempat saran diatas, Admin cuma melakukan saran ke-tiga aja yang gampang. Sisanya entah kapan!

Saran ke-tiga adalah Mengirim file peta situs, ternyata Blogger.com sudah memberikan fitur sitemap untuk blog yang dihostingnya dalam hal Anekatrium maka sitemapnya adalah https://anekatrium.blogspot.com/sitemap.xml. Yang dicantumkan pada Google Search Console cukup bagian sitemap.xml-nya aja!
file peta situs

Tidak ada komentar:

Anekatrium-Nusaresearch Entri yang populer Trik Nambang Bitcoin Tiap Jam

Posting Komentar